Padu Padan Busana Kerja dengan Legging

Tren legging masih belum berakhir. Pada pagelaran runway shows di Paris, hampir sekitar 90 persen para desainer menampilkan legging dalam line-nya. Namun sayangnya, apa yang ditampilkan pada fashion show terkadang tidak cukup pantas dikenakan pada penampilan kerja sehari-hari. Baca ulasan berikut untuk mengetahui bagaimana Anda dapat mengubah item ini menjadi sesuatu yang trendi dan cocok dikenakan sebagai padanan busana kerja. 

Tips 1 : Yang paling penting dan perlu perlu Anda camkan ketika Anda memilih legging sebagai bawahan adalah memastikan atasan yang Anda kenakan menutupi bokong. Hindari atasan yang pendek. Long knit tees, jaket atau boyfriend cardigan adalah pilihan tebaik untuk padanan legging. Kemeja atau dress panjang dengan tambahanaksesoris belt dan sepatu cute juga tampak luar biasa dan cocok dikenakan pada hampir semua orang.  Dengan padanan ini,  Anda pun siap melangkah ke kantor dan menikmati makan malam sesudahnya.  

  • Tips 2 : Pilih sepatu yang tepat dan sesuai dengan busana. Legging hitam dengan sepatu bot tinggi selutut, dikombinasikan dengan sweater terlihat sangat lucu dan trendi.
     
  • Tips 3 : Legging juga tampak faboulas dengan sweater panjang yang dipasangkan dengan sepatu flat atau pumps. Dikenakan bertumpuk bersama long tee dan jaket juga akan membuat penampilan terlihat fashionable. Sudah pasti Anda akan menjadi pusat perhatian di kantor.
     
Tips 4 : Hindari legging bewarna cerah sebagai padanan busana kerja. Simpan warna-warna ini untuk akhir pekan. Kantor bukanlah tempat yang tepat untuk mengenakan baju pesta nan gemerlap.



Sumber: Connectique.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar